Desember 24, 2010

Specs dan Harga Vitell V719 Cosmic

Vitell salah satu produsen handphone lokal telah merilis satu buah handphone yang diberi nama Vitell V719 Cosmic. Kata Cosmic diambil dari kependekan kata Color of Music, sesuai dengan fitur handphone ini yang mengedepankan fitur musicnya.

Vitell V719 CosmicSekilas Vitell V719 Cosmic ini mirip tampilan Nokia X5 pada posisi QWERTY keyboardnya di sliding keluar, hanya ada perbedaan yaitu adanya tombol hot button, tombol yang didedikasikan untuk menjalankan file musik. Pada tengah menu navigasi terdapat tombol dengan simbol ►║ yaitu tombol untuk memainkan lagu (play) atau menghentikan untuk sementara (pause). Pada sebelah kiri terdapat tombol ◄◄ yang berarti memutar lagu sebelumnya (backward). Pada bagian kanan, terdapat tombol dengan simbol ►► yang berarti memutar lagu berikutnya (forward). Yang menarik dari tombol-tombol hot button ini adalah tombol tombol ini bisa diaksesdengan tidak aktivitas lainnya. Misalnya sedang SMS, ketika menekan tombol hot button, layar tetap menampilkan kotak SMS dan musik akan berputar dimana pada bar bagian atas, terdapat status musik yang sedang diputar.

Sayang handphone ini baru menyediakan konektivitas GPRS saja, tetapi Amws melihat ini sudah cukup untuk mengakses berbagai situs di internet atau sekedar update status di Facebook dan Twitter. Dengan keypad QWERTY semakin memudahkan pengetikan baik itu untuk mengirim pesan singkat maupun update status.

Seperti handphone lokal pada umumnya, Vitell V719 Cosmic ini pun dilengkapi fitur Dual GSM On dengan satu kelebihan dibanding dengan handphone dual GSM lainnya dimana handphone ini bisa dijadikan Modem untuk mengakses internet melalui Notebook atau PC
Tidak lupa Vitell V719 Cosmic ini pun telah dilengkapi pula koneksi bluetooth, camera dan support memori card slot yang mendukung sampai 2GB.
Vitell V719 Cosmic ditawarkan dengan harga cukup murah yaitu Rp. 499.000,- dengan 3 pilihan warna yang memikat yaitu Hitam, Biru dan Merah
Warna Vitell V719 Cosmic

Spesifikasi dari Vitell V719 Cosmic :
Network: GSM900/1800, Dual GSM ON
Display: 2.0" TFT QVGA, 320 x 240 pixel
Memory: Support T-Flash / microSD Card up to 2GB
Camera: VGA
Multimedia: MP3/MP4 Player, FM Radio, Sound recorder
Connectivity: Bluetooth, USB, GPRS (support modem)
Application: Ebuddy, Facebook, Twitter,MSN Messenger, Yahoo! Messenger
Battery: Li-Ion 650 mAH
Features: Java MIDP 2.0. 3,5” Earphone Jack, Big speaker music phone
Package details: Handset, Battery, Travel charger, Gift box, Earphone, Data cable, User manual



Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 comments : on " Specs dan Harga Vitell V719 Cosmic "

Posting Komentar