Januari 22, 2010

Nokia 2700 Classic Review


Di Nokia 2700 Classic ini gampang menyetel account e-mail. Tinggal pencet tombol menu kanan yang di-default untuk E-mail. Ikuti petunjuk yang muncul, dan account pun siap dipakai. Jika punya lebih dari satu account, tinggal tambahkan lagi dari Messaging. Catat, kalau punya lebih dari satu account, tombol menu kanan mengakses yang tertera paling atas dalam daftar account.

Kenyamanan ber-internet di Nokia 2700 classic didukung banyak aplikasi. Tengok saja, ada Opera Mini untuk browser, Share on Ovi di Web uploads, Live Search dan Yahoo untuk search engine, dan Windows Live Messenger untuk messenger. Di Web services kita bisa temukan pintasan Ovi.mobi, Facebook, YouTube, AccuWeather dan Reuters.

Contacts bahkan sudah dilengkapi Ovi Contacts. Sekadar mengingatkan, Move contacts dan Copy contacts tidak memberikan pilihan individu. Ini memindahkan atau menyalin seluruh data sekaligus antara hape dan SIM.

Di Messaging, Nokia memasukkan Flash message. Kita juga bisa membuat E-mail message dari sini.

Kamera
Kamera 2MP ada di belakang bodi. Tak ada tombol kamera, tapi navigasi atas sudah di-default untuk pintasan pembuka Camera. Pindah ke moda Video pun gampang: pencet navigasi kiri atau kanan. Navigasi atas-bawah menggerakkan zoom. Untuk jepret foto atau rekam video, tinggal pencet navigasi tengah.

Di Camera maupun Video ada Landscape mode/Portrait mode, Effects dan White balance. Khusus di Camera ada Self-timer dan Image sequence on. Sementara khusus di Video ada Mute/Unmute. Image size maksimal 1200x1600. Video clip length maksimal kapasitas tersedia dengan Video resolution maksimal 176x144. Kualitas kamera tanpa lampu kilat dan otofokus ini bisa ditebak, standar saja.

Begitu selesai jepret foto atau rekam video, kita bisa langsung kirim dengan memencet Send pakai navigasi tengah. Nanti tinggal pilih kirim lewat Message atau E-mail message, atau unduh ke web dengan Share on Ovi, atau dikirim ke perangkat lain lewat Bluetooth.

Music Player dan Radio
Volume di Music player dikontrol dengan navigasi atas-bawah. Kita bisa Mute audio/Unmute audio dengan cepat pakai tombol #. Seperti biasa, navigasi kiri-tengah-kanan dipakai untuk back, play/pause dan next. Music player dilengkapi setting untuk Shuffle, Repeat, Equaliser, Stereo widening dan Music player theme.

Ketika earphone terpasang, tak ada opsi untuk memindahkan suara ke speaker eksternal. Tapi hape ini punya opsi Play via Bluetooth. Ini memungkinkan kita "mengirim" suara ke perangkat eksternal, misalnya speaker, yang punya Bluetooth.

Radio masih menyediakan opsi Loudspeaker. Seperti biasa, Radio baru berfungsi kalau earphone tercolok. Radio bisa cepat diaktifkan hanya dengan pencet-tahan tombol *. Ketika pertama kali dipakai, biasanya Radio langsung menyarankan pencarian otomatis. Stations hanya bisa menyimpan 12 saluran favorit. Selanjutnya kita bisa pakai Search all stations atau Set frequency untuk mencari frekuensi stasiun radio kesayangan. Nokia memasukkan pengaturan RDS, Auto freq change, Mono output/Stereo output dan Radio theme.

Spiker terlihat di belakang bodi, kiri bawah. Seperti yang sempat kami singgung, pengaturan volume memakai navigasi atas-bawah. Cukup mengejutkan, suaranya terdengar keras (nyaring). Kualitas suara cukup terjaga berkat Equalizer dan Stereo widening. O ya, hape ini juga memakai earphone ber-jack 3,5mm. Jadi kita bisa ganti dengan earphone lain, kalau perlu.

Yang penting dicatat pada Equalizer, ada 2 set yang bisa kita tentukan sendiri ukuran Bass sampai Treble nya; selain opsi biasa (Normal, Pop, Rock, Jazz dan Classical). Equaliser dan Stereo widening bisa ditemukan di Media. Equaliser juga bisa diakses dari Music player.

Konektivitas dan Kapasitas
Kapasitas bisa ditambah karena ada slot MicroSD di kanan bodi, ujung atas. Ketika Sinyal buka penutupnya, sudah terpasang MicroSD berkapasitas 1GB.

Port USB mikro ada di atas bodi, bertetangga dengan port charger dan jack 3,5mm. Ini memungkinkan kita sinkronisasi data dengan PC. Sayang, karena paketnya ekonomis, kabel data harus dibeli terpisah. Begitu pula bila butuh Nokia Suites (PC Suite atau Ovi Suite), harus unduh sendiri dari situs Nokia.

Untuk pilihan warna casing, selain warna hitam (Jet Black) ini, ada pula versi warna kelabu (Frost Gray).

PENDAPAT KAMI...
Untuk hape kelas menengah, fasilitas internet Nokia 2700 classic tergolong lengkap. Meski kameranya beresolusi standar, hasilnya cukup layak dipamerkan di social networking. Radio dan Music player bisa jadi teman setia mengalahkan bosannya menghadapi kemacetan lalu lintas.


Sumber: Sinyal


PLUS : Ramping dan nyaman digenggam, banyak aplikasi internet, Radio, Music player.

MINUS : Kamera 2MP standar, tak dibekali kabel data


Spesifikasi Nokia 2700 Classic
Jaringan : GSM 850/900/1800/1900 MHz
Bentuk : Bar
Dimensi : 109x46x14 mm
Bobot : 86 gram
Batere : Li-ion 3,7V 1020 mAh (BL-5C)
Waktu siaga : rata-rata 4 hari
Waktu bicara : rata-rata 5 jam
Layar : 2”, TFT, 320x240 pixel, 262 ribu warna
Memori internal : 25,4MB (total)
Memori tambahan : MicroSD
Konektivitas antar peranti : USB mikro, Bluetooth 2.0
Konektivitas internet : GPRS
Kamera : 2MP
Ringtone : Polifonik
Phonebook : 1000 entri
Messaging : Message, E-mail message, Flash message, Audio message
Aplikasi : Alarm clock, Calendar, To-do list, Notes, Calculator, Countd. timer, Stopwatch, Dictionary, Internet (Opera Mini, Ovi, Yahoo, Live Search, Windows Live Messenger, Facebook, YouTube, AccuWeather, Reuters), Camera, Video, Music player, Radio, Voice recorder, Equaliser, Stereo widening, Game (Rally 3D, Snake III, Sudoku), Collection (Converter, Download, Messenger, My Nokia, Ovi Contacts, Search, Share on Ovi, World clock), Maps
Isi paket : Charger, headset, manual

kompas.com

2 komentar:

  1. The phone is so cool. I like the style and the color. It is very simple.

    BalasHapus
  2. This phone is very compact and convenient. It measures 109.2mmx46mmx12mm. You keep feeling well because of its compact casing shaped.

    BalasHapus