Oktober 05, 2010

Apa itu Foursquare..?

Anda tahu dan pernah mengunjungi http://foursquare.com..? Atau malah anda sudah sering menggunakannya.
FoursquareFoursquare merupakan sebuah situs web jejaring sosial seperti Facebook atau Twitter yang berdasar kepada lokasi dari si pengguna, software dari handphone, dan juga merupakan sebuah permainan.Foursquare bisa digunakan pada Iphone, Android , Blackberry, Palm Pre dan telepon selular lain yang menawarkan aplikasi mobile web. Pengguna dari situs web ini bisa memberitahukan lokasi terbarunya atau yang disebut check-in melalui pengiriman SMS atau melalui sebuah aplikasi yang mendukungnya. Dalam melakukan check-in lokasi, pengguna akan mendapatkan sejumlah poin . Ketika pengguna melakukan check- in yang menurut situs ini menarik, maka pengguna akan mendapatkan sebuah badge. Situs ini diciptakan oleh Dennis Crowley dan Naveen Selvadurai.

Cara menggunakan Foursquare itu gampang. Check in lah kamu ditempat yang kamu bisa search, apalagi dengan Google Maps bisa dicari tempat-tempat yang berada dekat dengan lokasi kalian sekarang. Kalo belum ada tempatnya (venue) silahkan add venue. Tiap kamu berada 2 kali di venue yang sama kamu akan jadi Mayor di venue tersebut. Bagi yang baru gabung jangan lupa current location di setting sesuai denagn kota anda, agar venue-nya bisa di cek sesuai tempat Anda.

Foursquare UpgradeSaat ini situs http://foursquare.com tidak bisa di akses (5 October 2010) karena sedang melakukan upgrade server, mungkin juga dikarenakan semakin banyaknya orang mengakses Foursquare. Mudah-mudahan setelah server Foursquare di upgrade makin baik pula layanannya.

Disini Amws ingin sedikit mengingatkan berhati harilah bermain Foursquare, karena lokasi anda akan selalu diketahui orang lain yang artinya privasi anda akan sedikit terganggu, kecuali memang anda ingin selalu "Eksis"

1 komentar:

  1. kini i-ktp menampilkan foursquare anda http://i-ktp.com

    BalasHapus