Juni 01, 2010

XP Pluto, Ponsel QWERTY terbaru dari XP Mobile

PT Piramid Telekom, kembali menambah jajaran ponsel Qwerty dengan meluncurkan seri terbarunya, XP Pluto. Untuk bisa berkompetisi di pasar, ponsel ini dibanderol dengan harga relatif terjangkau, sekitar Rp 500 ribu per unit.
Fitur yang ada pada XP PLUTO dilengkapi dengan situs jejaring Facebook, Opera Mini, MSN, Yahoo Messanger, GPRS Class 12, Google, Ebuddy dan Twitter untuk memudahkan para pengguna XP PLUTO dalam mengakses jaringan internet dimanapun dan kapanpun juga. Selain itu, XP PLUTO ini juga dilengkapi dengan Bluetooth, MP3 Player, Video Player, Audio Recorder, 900mAh Battery, Extend memory TF card up to 2GB & FM Radio.

Sayangnya, untuk urusan konektivitas, ponsel berlayar LCD TFT selebar dua inci ini memang tidak bisa disandingkan dengan Nokia, BlackBerry, apalagi iPhone. GPRS class 12 dianggap cukup untuk mendukung akses Internet penggunanya di Tanah Air. Selebihnya, hanya ada Bluetooth, tidak ada Wi-Fi.

Untuk hiburan, XP Mobile menyematkan pemutar MP3, pemutar video, perekam audio, radio FM. Untuk kebutuhan memori lebih besar, Pluto menyediakan slot kartu memori hingga 2GB.

"Kami hanya membanderolnya dengan harga Rp 500 ribu," kata Samuel Kevin, CEO XP Mobile, melalui siaran pers, Senin 31 Mei 2010. "Dengan harga terjangkau, kami harap semakin banyak masyarakat yang menggunakan produk XP Mobile untuk memperkuat penjualan," tuturnya.

Soal layanan purna jual, XP Mobile didukung oleh jaringan service center yang tersebar di 25 kota Indonesia dengan memberikan garansi resmi selama setahun hasil buah kerja sama dengan PT Dian Graha Elektrika.

Kedua puluh lima kota tersebut meliputi Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi ), Bandung, Cirebon, Malang, Denpasar, Balikpapan, Medan, Surabaya, Yogyakarta, dan Solo. Kota lainnya adalah Banjarmasin, Palembang, Pekanbaru, Semarang, Tegal, Tasikmalaya, Jember, Lampung, Batam, Jambi, Padang, Pontianak, Aceh, dan Makassar.


Selengkapnya

Mei 31, 2010

Huawei G6611, Hadir menyambut Piala Dunia 2010




Huawei Device (Huawei), menghadirkan handset terbaru berfitur sepakbola. Berbeda dengan ponsel bertema sepak bola yang sudah ada sebelumnya, G6611 Hattrick, didesain khusus untuk menyambut Piala Dunia 2010 Afrika Selatan.

Pada peluncurannya di Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, pembeli dapat menyumbangkan sepatu layak pakai untuk mendapatkan potongan harga sebesar Rp 100 ribu untuk membeli ponsel ini. Harga ponsel dual GSM ini sendiri dilepas pada Rp 799 ribu.

“Sambil menikmati pengalaman menarik sepak bola, kira juga dapat sekaligus menunjukkan rasa tanggungjawab sosial kita terhadap sesama,” kata Hero Tjokroadi, Managing Director PT Sarindo Putra Persada, distributor ponsel Huawei di Indonesia, pada keterangannya, 31 Mei 2010.

Untuk ponsel dual GSM pertama mereka, Huawei telah bekerjasama dengan content provider untuk menghadirkan aplikasi bernama Hattrick yang menyediakan berbagai informasi terkini seputar sepakbola yang akan berlangsung mulai 11 Juni mendatang.

Data-data mulai dari skor pertandingan yang diupdate secara realtime, statistik pertandingan, sampai informasi lain terkait Piala Dunia sudah dibenamkan pada G6611 Hattrick.

“Bekerjasama dengan content provider, kami sudah menyiapkan server khusus di Indonesia,” kata Erick Natanael, Marketing Director Huawei Indonesia. “Meskipun sudah selesai nantinya, konten seputar Piala Dunia 2010 masih akan tetap tersedia bagi pecinta sepakbola yang ingin menyimpan data-data lengkap tersebut,” ucap Erick.
Seperti ponsel Qwerty lainnya, Huawei G6611 Hattrick ini juga mendukung Java, berbagai aplikasi instant messaging, Facebook, pemutar dan perekam audio video, MP3 dan radio FM tersedia pada ponsel ini. Untuk menyimpan data, tersedia slot kartu microSD yang mendukung hingga kapasitas 4GB.



vivanews.com
Selengkapnya

Mei 24, 2010

0.facebook.com, Cara ber-Facebook dengan Gratis

Jaringan sosial Facebook telah meluncurkan 0.facebook.com, sebuah situs khusus mobile yang dapat diakses secara gratis oleh operator tertentu. Situs ini ringan dengan menghilangkan foto, tetapi dapat mengakses fungsi inti seperti News Feed, update status, Dinding profil dan pesan. Dan yang paling penting, Facebook telah bermitra dengan lebih dari 50 operator selular untuk menawarkan akses gratis ke situs tersebut tanpa dikenakan biaya data.Anda dapat melihat daftar negara yang mendukung 0.facebook pada tabel di bawah ini:



Untuk di Indonesia, seperti yang terlihat pada tabel, layanan ini hanya bisa dinikmati untuk opertaor seperti 3 (Three), AXIS dan Telkomsel
Situs mobile ini akan meberikan peran besar dalam pertumbuhan Facebook, mengingat prediksi dimasa mendatang telepon selular yang dilengkapi browser akan lebih banyak daripada PC. Bagi beberapa orang, 0.facebook.com mungkin hanya sebagian alternatif berfacebook saja.
Selamat ber-facebook dengan gratis.
Selengkapnya

Mei 19, 2010

Update Twitter dengan Gtalk

Twitter From GTalkAnda sering ber-Twitter dan ingin selalu update twitter nya tanpa perlu masuk ke twitter.com
Berikut tips and trick agar kita bisa mengupdate twitter melalui Google Talk.

Ikuti langkah berikut :
1. Kunjungi laman excla.im
2. Lalu sign up, dan ijinkan excla.im untuk mengakses account twitter anda
3. Lakukan setting account twitter anda
4. Tambahkan tweet@excla.im pada Gtalk anda.
5. Sekarang bila anda ingin mengupdate twitter anda, tinggal kirim pesan ke tweet@excla.im dari Gtalk anda
Mudah bukan..!

Selamat mencoba.....
Selengkapnya