April 09, 2013

IMO S88 Discover, Android ICS berotak ganda berharga murah

Seperti apa yang pernah Amws tulis bahwa handphone dengan prosessor dual core saat ini sudah banyak yang berharga murah dan mengarah ke konsumen kelas menengah ke bawah, seperti handphone seperti Mito A15, Mito A322, Mito A300, dan masih banyak lagi.


Kali ini produsen IMO ikut meramaikan smartphone ber-prosessor ganda dengan meluncurkan produk IMO S88 Discover, yang dikabarkan IMO S88 Discover ini dijual dengan harga spesial guna menyambut  HUT IMO ke 6 pada 5 April 2013 lalu, mereka menghadirkan harga spesial dimana IMO S88 dijual menjadi Rp. 1.299.000,- dari harga sebelumnya Rp. 1.400.000,-

IMO S88 Discovery di gadang gadang sebuah smartphone yang memberikan solusi komunikasi, edukasi dan entertainment yang terdapat di dalam sebuah smartphone dengan harga kompetitif sehingga memberikan jawaban atas kebutuhan masyarakat.

Bila ditilik dari spesifikasi IMO S88 Discover, Smartphone ini bisa dikatakan cukup mumpuni untuk sebuah smartphone seharga Rp. 1,3 Jt, IMO S88 Discovery adalah smartphone Dual SIM dengan sistem operasi Android v.4 ICS yang didukung dengan prosesor Dual Core 1 Ghz MTK 6577, memori RAM 512 MB,Micro SD up to 32 GB

Spesifikasi IMO S88 Discover:
  • Dual Band GSM (900/1800 MHz)/3G HSDPA 2100 MHz & Dual SIM
  • Prosesor: Dual Core 1 GHz, MTK 6577
  • Dimensi: 130 x 69 x 10.8 mm
  • Android v 4.0 (Ice Cream Sandwich)
  • Layar: 4.3 inci, TFT capacitive touchscreen, multi touch 5 point, 800 x 480 piksel
  • Kamera utama: 8 MP, video
  • Kamera sekunder: 0.3 MP, Video call/Video chat
  • Memori: RAM 512 MB + NAND FLASH 4 GB, microSD hingga 32 GB
  • Transfer data: HSDPA, EDGE, GPRS
  • Messaging: SMS, MMS, Email, IM
  • Konektivitas: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth A2DP,  microUSB v2.0
  • Audio Jack 3.5 mm
  • Fitur lain: Google Play (Android Market), Gmail, Google Maps, Google Search, G sensor, flash player,Audio/video player, radio FM, A-GPS, Social Networking Apps, Chatting Apps, YouTube, Calendar, calculator, alarm, speakerphone;
  • Baterai: Li-Ion 1800 mAh

1 komentar:

  1. smartphone android murah yang mempunyai fitur lengkap mungkin hanya IMO..

    thanks sob infonya.

    BalasHapus